Holding Company
Holding Company merupakan gabungan beberapa badan usaha di mana satu badan
usaha tersebut membeli seluruh atau sebagian besar saham-saham dari beberapa
badan usaha. Dengan cara demikian, badan usaha yang membeli dapat mengatur dan mengendalikan
badan usaha-badan usaha yang telah dibelinya.
Holding company dapat terbentuk karena adanya penggabungan secara
verikal maupun horizontal. Secara
hukum badan usaha-badan usaha tersebut masih berdiri sendiri, namun karena
sebagian besar sahamnya dikuasai oleh holding company, maka secara otomatis pimpinan dari setiap badan
usaha yang bergabung berada di tangan pemilik holding company.
A.
Ciri-ciri Organisasi Holding
Company, yaitu:
- · Terdiri daripada dua orang atau lebih.
- · Ada kerjasama.
- · Ada komunikasi antar satu anggota dengan yang lain.
- · Ada tujuan yang ingin dicapai.
B.
Tujuan pembentukan Holding Company :
- · Mendorong proses penciptaan nilai.
- · Market value creation dan value enhancement.
- · Mensubstitusi defisiensi manajemen di anak-anak perusahaan.
- · Mengkoordinasikan langkah agar dapat akses ke pasar internasional.
- · Mencari sumber pendanaan yang lebih murah.
- · Mengalokasikan kapital dan melakukan investasi yang strategis.
- · Mengembangkan kemampuan manajemen puncak melalui cross-fertilization.
C.
Keunggulan Holding Company :
- Pengendalian dengan kepemilikan sebagian.
- Resiko dalam sistem holding company merupakan badan hukum yang terpisah.
- Kerugian fatal yang yang dialami suatu unit holding company tidak bisa dibebankan sebagai klaim atas aktiva unit lainnya.
D.
Kelemahan Holding Company :
- Pajak berganda parsial.
- Mudah dipaksa untuk melepas saham.
- Dapat terjadi pelanggaran dalam Holding Company.
E.
Contoh perusahaan yang melakukan
Holding company adalah:
- · PT Semen Gresik Tbk membentuk perusahaan induk (holding company) bagi Semen Gresik, Semen Padang, dan Semen Tonasa. Permodalan Semen Gresik masih yang paling kuat, sedangkan pertumbuhan kinerja Semen Padang dan Tonasa berada di peringkat terbawah sehingga PT Semen Gresik Tbk melakukan Holding company untuk meningkatkan kinerja perusahaannya.
- · IBM akuisisi Diligent Technologies, sebuah perusahaan swasta yang bergerak di bidang teknologi penyimpanan de-duplikasi (de-duplication). Lewat akuisisi ini, teknologi dan pegawai Diligent Technologies akan menjadi bagian dari unit bisnis IBM System Storage, IBM Systems and Technology Group.
- · Di California, Motorola mengakusisi perusahaan penyedia solusi pemroses video digital Terayon Communication Systems, Inc.
- · Computer Associated (CA) melakukan akuisisi pada MDY Group International, Inc, perusahaan yang bergerak untuk penyediaan jasa dan peranti lunak untuk kebutuhan pengelolaan data berbagai perusahaan.
Referensi :
- http://positivego.blogspot.com/2010/03/join-venture-akuisisi-dan-merger.html
- http://noviandri.blogspot.com/2013/10/macam-macam-organisasi-dari-segi-tujuan.html
- http://lukmanhakim94.wordpress.com/2013/10/11/macam-macam-organisasi-dari-segi-tujuan/
- http://guruppg.blogspot.com/2013/06/gabungan-badan-usaha.html
- http://uiita.wordpress.com/2012/12/09/bentuk-bentuk-badan-usaha-3/
- http://kusaiguru.blogspot.com/2011/03/4-bentuk-bentuk-penggabungan-badan.html
- http://andyiqbal21.blogspot.com/2012/10/holding-company.html
Komentar
Posting Komentar